Artikel

RAPAT KOORDINASI DAN EVALUASI SEMESTER I TAHUN 2019

RAPAT UMUM KOORDINASI DAN EVALUASI

PA DABO SINGKEP

Rapat Evaluasi

Rabu, 24 Juli 2019 di Ruang Sidang Utama dilaksanakan Rapat Umum Koordinasi dan Evaluasi Semester I Tahun 2019 yang dipimpin oleh Bapak Wakil Ketua Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I dan dihadiri oleh seluruh Pegawai dan Karyawan Honorer

Dalam kesempatan tersebut yang menjadi prioritas arahan dari Bapak Waka adalah penekanan dalam pelayanan di PTSP karena berhubungan langsung dengan masyarakat pencari keadilan, oleh karena itu harus lebih ditingkatkan lagi baik itu dalam hal memberikan informasi yang efektif, memberikan pelayanan pendaftaran, pengambilan produk peradilan harus dilaksanakan dengan baik dan pelayanan yang prima. Selain menekankan di dalam PTSP bapak Waka juga memberikan arahan dalam hal APM, kepada seluruh bagian diharapkan selalu mempedomani apa yang telah disusun dalam APM tersebut karena itu sebagai tolak ukur kinerja dalam bekerja setiap hari, dan itu harus dimonitoring, dipantau dan dievaluasi secara berkala supaya dapat terkontrol dengan baik. Bapak Waka juga menekankan kembali fungsi Bank Data yang telah dibuat selama ini, beliau berpesan supaya segala file yang berhubungan dengan masing-masing bagian selalu diupdate dan dimasukkan ke bank data, supaya ketika diperlukan dikemudian hari data tersebut tinggal mengambil di bank data tersebut, sehingga akan memberikan efek efisiensi dalam bekerja.

Terakhir Bapak Waka berpesan untuk lebih giat, semangat, kerja bertanggung jawab disertai ikhlas karena merupakan salah satu wujud ibadah kepada Alloh SWT.

Artikel | Podcast | Arsip Berita


Artikel | Merengkuh Kepercayaan Publik Melalui Kodifikasi Hukum Ekonomi Syariah (Resensi) - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 04-12-2020
Artikel | Menimbang Ulang Tipikal Hak Asuh Dan Kriteria Moral Pemegang Hadanah - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 04-12-2020
Artikel | Eksistensi Konten Digital dan Otoritasnya - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 01-12-2020
Artikel | Mediasi (Kaukus) - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 01-12-2020
Artikel | 5 (Lima) Referensi Penting Tentang Tazkiyatun Nafs - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 01-12-2020
Podcast | Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik - Ridwan, S.H., M.H. | 22-06-2020
Podcast | Komitmen Pembangunan Zona Integritas - H. Zulkofli, S. Ag., S.H., M.H. | 22-06-2020
Podcast | Apakah Perkara Saya Termasuk Kewenangan Pengadilan Agama Dabo Singkep - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 22-06-2020


Sistem Informasi Penelusuran Perkara

TypographyDengan diterbitkannya Surat Edaran Mahkamah Agung RI tentang Administrasi Pengadilan Berbasis Teknologi Informasi maka peran Aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara, selanjutnya disebut sebagai SIPP, menjadi semakin penting dan diandalkan untuk proses administrasi dan penyediaan informasi baik untuk pihak internal pengadilan, maupun pihak eksternal pengadilan. Pengunjung dapat melakukan penelusuran data perkara (jadwal sidang sampai dengan putusan) melalui aplikasi ini.

Kunjungi

JDIH Mahkamah Agung RI

TypographyPeraturan Perundangan, Kebijakan Peradilan dan Yurisprudensi.

Kunjungi

LPSE

TypographyLayanan Pengadaan Secara Elektronik Mahkamah Agung RI.

Kunjungi

E-LEARNING

TypographyE-Learning Mahkamah Agung RI.

Kunjungi