Artikel

Guna Memenuhi Standar Jumlah Pegawai Wakil Ketua PA Dabo Singkep Memimpin Rapat Analisa Kebutuhan Pegawai Secara Langsung

Tim Penghitung Kebutuhan Pegawai yang dibentuk oleh Ketua Pengadilan Agama Dabo Singkep Sedang menganalisa kebutuhan Pegawai sesuai Beban Kerja di masing-masing Jabatan

Pelaksanaan Reformasi Birokrasi sudah didengungkan sejak lama, setiap Kementrian atau Lembaga Negara saling berlomba untuk berbenah guna melaksanaan kegiatan tersebut, tidak terkecuali Mahkamah Agung dan empat badan peradilan di bawahnya. Program demi program sudah dilaksanakan, diantaranya pelaksanaan APM dan juga pencanangan Zona Integritas menuju WBK/WBBM. Pada tahun 2021 yang lalu Pengadilan  Agama Dabo Singkep berhasil meraih WBK, Wilayah Bebas Korupsi.

Raihan WBK tersebut diraih tidak dengan cara yang mudah, kekompakan Tim dalam menyatukan visi dan misi menjadi salah satu faktor utama, baik dari level pimpinan tertinggi hingga staf pelaksana, semuanya bahu membahu memenuhi standar dan kriteria yang diminta dalam pelaksanaan ZI menuju WBK tersebut.

Tidak sampai disitu saja, pada tahun ini setelah berhasil meraih WBK Pengadilan Agama dabo singkep bersiap untuk  mewujudkan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), tingkatan level yang lebih tinggi dari WBK. Tujuan utama organisasi PA DBS mewujudkan standar WBBM tersebut bukan hanya sekedar untuk mendapatkan “pengakuan” sebagai satker peraih WBBM, akan tetapi ada nilai yang jauh lebih utama dari itu yakni membangun Pegawai yang memiliki mental anti Korupsi dalam segala aspek pelayanan.

Berangkat dari hal itu dalam membangun suatu birokrasi yang handal diperlukan Sumber Daya Manusia yang cukup dan cakap. Oleh sebab itu pada hari selasa (25/01) ini Wakil Ketua Pengadilan Agama Dabo Singkep, Maswari, S.H.I.,M.H.I. secara marathon memimpin rapat dengan dua agenda penting pembangunan SDM yakni pelaksanaan Rapat Penentuan Kebutuhan Pegawai yang dimulai Pukul 09.00 WIB dan dilanjutkan dengan Rapat Analisa Kebutuhan Pegawai yang dimulai pada Pukul 14.00 WIB, kedua-duanya dilaksanakan di Ruang Sidang PA Dabo Singkep.

Dalam Pelaksanaan rapat pemenuhan kebutuhan Pegawai tersebut, Pak Waka, menyoroti betapa pentingnya membangun sebuah tim yang solid untuk itu dalam penyusunan kebutuhan Pegawai Pak Waka meminta tim untuk merumuskannya dengan baik “setiap Responden yang mengisi ABK harus disesuaikan dengan kebutuhan pegawai di Pengadilan Agama Dabo Singkep denan mengacu pada beban Kerja disetiap jabatan” Ujarnya.

Setelah penyusunan kebutuhan pegawai selesai dilaksanaakn Pak Waka minta kepada Kasubag Kepegawaian dan Ortala untuk segera menyampaikan surat permohonan kebutuhan pegawai kepada Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru, disamping itu beliau berpesan kepada seluruh Pegawai jika memang kebutuhan tersebut tidak terpenuhi jangan dijadikan alasan untuk mengeluh dalam melaksanakan tugas “semisal permintaan kebutuhan kita tidak terpenuhi, jangan sampai hal itu mengurangi motivasi kita dalam bekerja” imbuhnya.

Sebagai Infoormasi dari hasil Analisa kebutuhan pegawai tersebut PA Dabo singkep memerlukan beberapa tambahan Pegawai diantaranya, Panmud Permohonan, Panitera Pengganti, Pranata Komputer, Pengelola BMN dan Pustakawan.

Artikel | Podcast | Arsip Berita


Artikel | Merengkuh Kepercayaan Publik Melalui Kodifikasi Hukum Ekonomi Syariah (Resensi) - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 04-12-2020
Artikel | Menimbang Ulang Tipikal Hak Asuh Dan Kriteria Moral Pemegang Hadanah - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 04-12-2020
Artikel | Eksistensi Konten Digital dan Otoritasnya - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 01-12-2020
Artikel | Mediasi (Kaukus) - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 01-12-2020
Artikel | 5 (Lima) Referensi Penting Tentang Tazkiyatun Nafs - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 01-12-2020
Podcast | Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik - Ridwan, S.H., M.H. | 22-06-2020
Podcast | Komitmen Pembangunan Zona Integritas - H. Zulkofli, S. Ag., S.H., M.H. | 22-06-2020
Podcast | Apakah Perkara Saya Termasuk Kewenangan Pengadilan Agama Dabo Singkep - Yudi Hardeos, S.H.I., M.S.I. | 22-06-2020


Sistem Informasi Penelusuran Perkara

TypographyDengan diterbitkannya Surat Edaran Mahkamah Agung RI tentang Administrasi Pengadilan Berbasis Teknologi Informasi maka peran Aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara, selanjutnya disebut sebagai SIPP, menjadi semakin penting dan diandalkan untuk proses administrasi dan penyediaan informasi baik untuk pihak internal pengadilan, maupun pihak eksternal pengadilan. Pengunjung dapat melakukan penelusuran data perkara (jadwal sidang sampai dengan putusan) melalui aplikasi ini.

Kunjungi

JDIH Mahkamah Agung RI

TypographyPeraturan Perundangan, Kebijakan Peradilan dan Yurisprudensi.

Kunjungi

LPSE

TypographyLayanan Pengadaan Secara Elektronik Mahkamah Agung RI.

Kunjungi

E-LEARNING

TypographyE-Learning Mahkamah Agung RI.

Kunjungi